Xbox Series X – Dua raksasa industri game sekaligus rival abadi yang telah bertempur sejak lama kini harus berhadapan kembali. Microsoft dan Sony lagi-lagi harus bertarung memperebutkan pasar konsol next-gen. Tidak seperti sebelum-sebelumnya, kini persiapan Microsoft lebih matang. Tidak terburu-buru, bergerak pelan tapi pasti Microsoft sendiri mulai mengakuisisi banyak developer-developer game ternama. Berbeda dengan Sony soal keterbukaan data dan tampilan tentang konsol next-gen, Microsoft lebih unggul satu langkah di depan.
Hingga saat ini baru Microsoft yang terbuka dengan konsol next-gen mereka yaitu, Xbox Series X. Mulai dari segala spesifikasi yang mereka punya telah dibeberkan dengan gamblang hingga bentuk final dari konsol tersebut. Tidak seperti Sony yang sampai hari ini pun masih belum menunjukan bagaimana bentuk final konsol mereka selain hanya kontroler DualSense milik Playstation 5. Dengan semua informasi tentang spesifikasi dan bentuk final Xbox Series X ini kita sebagai calon pembeli sudah dapat membayangkan bagaimana performa kasarnya, tetapi apakah hal tersebut sudah membuat kita puas?
Microsoft dengan senang hati menjawab semua keraguan kita. Mendekati bulan perilisan yaitu musim liburan 2020 ini, mereka akan menyelenggarakan sebuah event menarik yang harus kita tonton. Event tersebut adalah kesempatan emas bagi kita semua untuk pertama kalinya melihat gameplay dari sebuah game next-gen yang akan ditandem dengan performa konsol next-gen milik Microsoft ini. Boss Xbox – Phil Spencer beberapa waktu yang lalu sempat melemparkan sebuah teaser tentang event ini, dan akhirnya kepastian tentang event ini pun terkuak. Showcase game next-gen ini akan diselenggarakan pada tanggal 7 Mei 2020 mendatang dan mereka menjanjikan akan menampilkan berbagai gameplay perdana dari game-game next-gen dari berbagai developer.
Seperti yang sudah kita ketahui bahwa pada pertempuran sebelumnya di current-gen, Xbox One mengalami kekalahan dikarenakan jumlah game eksklusif mereka yang kurang menarik bahkan kalah jumlah dengan Playstation 4. Tidak mau mengulangi kesalahan yang sama, pada pertarungan kali ini mereka membawa banyak developer yang bersedia meracik game-game eksklusif untuk next-gen mereka. Bagaimana menurut mu? game apa yang kira-kira akan keluar nanti?