Bagaimana caranya mengetahui berbagai judul game baru selain melalui sang developer ataupun publishernya sendiri? mengandalkan informasi dari publishernya langsung sepertinya bukanlah cara tercepat untuk menuai data game terbaru yang akan mereka lemparkan ke pasar. Internet merupakan salah satu sumber yang dapat dimanfaatkan untuk menggali lebih dalam dan mencari beberapa informasi bocoran dari orang dalam maupun keteledoran seseorang yang tidak sengaja membocorkannya, salah satunya adalah dari listing produk dari toko retail. Hal tersebut terjadi di e-commerce terbesar di dunia, Amazon, yang beberapa kali sempat tidak sengaja membocorkan judul game baru maupun tanggal rilis game ataupun konsol yang belum diumumkan secara resmi. Memang beberapa informasi berujung tidak valid seperti tanggal rilis PS5 lalu yang ternyata hanya kesalahan teknis, namun tidak sedikit informasi yang bocor ternyata benar-benar terjadi.
Terulang kembali, Amazon Prancis mengunggah beberapa list produk yang mengindikasikan judul game terbaru dari beberapa developer third-party seperti Konami, Bethesda, Square Enix, Warner Bros INteractive Entertainment, Ubisoft, dan tentunya Take-Two Interactive. Yang cukup berbeda dari bocoran sebelum-sebelumnya, list produk ini memiliki judul yang kosong dan hanya mencantumkan nama publisher atau developernya saja sepreti “Bethesda Sony Playstation 4 – 1” dan “Konami Nintendo Switch 1”. Walaupun demikian sepertinya hal tersebut sudah cukup membuat kita penasaran akan datangnya judul-judul baru dari beberapa developer tersebut. Berikut list yang berhasil discreenshot :
- Bethesda: 3 on PC, 2 on PS4, 3 on Switch, 2 on Xbox One
- Capcom: 1 on PC, 1 on Switch
- Konami: 1 on PC, 1 on Switch
- Square Enix: 3 on PC, 2 on PS4, 2 on Switch, 1 on Xbox One
- Take-Two: 2 on PS4, 1 on Switch, 3 on Xbox One
- Warner Bros: 1 on PS4, 2 on Switch, 2 on Xbox One
- Ubisoft: 2 on PC, 3 on PS4, 2 on Switch, 3 on Xbox One
Beberapa game diatas kemungkinan besar juga akan diumumkan beberapa minggu kedepan melalui event-event yang akan dihadirkan oleh Playstation ataupun Ubisoft dengan event Ubisoft Forwardnya.