Demo TGS dan daftar PlayStation Store telah memastikan Devil May Cry 5 keduanya akan mengusung microtransaction dan beberapa mode multiplayer online.
Baca juga: Perbedaan DMC versi CAPCOM dan NINJA THEORY
Para penggemar telah bisa memainkan demo DMC 5 di TGS 2018 minggu ini, dimana Gamespot menemukan bahwa para player dapat membayar dengan uang asli untuk membeli mata uang di dalam game, biasa di sebut red orbs.
Orbs ini, yang mana dulunya tidak pernah cukup untuk membuka apapun, digunakan untuk membeli upgrade senjata, gerakan baru dan item sekali pakai.
Tonton demo 14 menit Devil May Cry 5
Ketika ditanyakan kenapa fitur ini digunakan, sutradara Itsuno Hideaki berkata semuanya tentang pilihan para pemain. “Dengan memberikan kuasa untuk membeli Red Orbs, merupakan sesuatu yang ingin kami berikan sebagai opsi dalam permainan ini. Jika mereka ingin menghemat waktu dan fokus untuk cerita saja, kamu bisa mudah melakukannya”.
Dia kemudian menjelaskan seberapa besar orb yang diperlukan untuk membeli upgrade dan teknik agar seimbang dengan desain awal game. Sesuatu yang murah akan mudah didapatkan dan dikuasai, dengan sesuatu yang lebih mahal, lebih besar pula waktu dan tenaga untuk menyempurnakannya.
PlayStation Store juga membeberkan daftar yang diperoleh dari Devilmaycry.org, game ini akan bisa dimainkan bersama 2 hingga 3 pemain. Itsuno juga sebelumnya diminta kejelasan tentang berita ini, namun dia menutup mulutnya sangat rapat seraya mengucapkan “tunggu dan lihat saja,” dan, “…kami merancang game ini se-spesifik mungkin agar para pemain dapat menikmati pengalaman bermain single-player terbaik.”
Dan tentu saja tidak menutup kemungkinan para penggemar bakal berspekulasi lagi. Setidaknya bagaimana mode multiplayer ini akan disuguhkan. Sebagian besar menduga mode coop, atau pun horde-mode yang memaksamu memikirkan kombinasi combo melawan berbagai monster dan bos.
Atau bisa jadi akan ada mode multiplayer yang membuatmu berpetualang bersama teman? Atau bakal menjadi Tekken mode :v? Tapi LeJen sendiri meragukannya, namun tanggal rilis sudah mendekat, cari tahu sendiri yak.