Sudah dua tahun lamanya Red Dead Redemption 2 hadir menemani para penggemar game open-world bertema cowboy. Sebuah maharkaya yang berhasil dipahat oleh Rockstar ini sukses memenangkan banyak penghargaan termasuk best soundtrack pada tahun 2018 lalu, walaupun harus tunduk pada God of War yang memenangkan Game of The Year 2018. Detail yang disuntikkan pada game ini sungguh beragam, tidak lupa dengan lusinan easter egg yang dapat kamu cari disepanjang permainan. Seorang gamer berhasil menemukan sebuah detail menarik yang terdapat pada Steelcase Red Dead Redemption 2 yang cukup membuat kamu bergeleng-geleng kepala.
WARNING! SPOILER ALERT! Untuk kamu yang belum memainkan game Red Dead Redemption 2 disarankan tidak untuk membaca artikel ini.
Pada bagian dalam dari steelbook case ini, seorang gamer mendapati sebuah gambar dari anggota Van Der Linde Gang yang terbagi menjadi dua bagian kiri dan kanan. Satu hal yang menarik adalah, setiap sisi merepresentasikan kubu yang akan terbagi menjadi dua di akhir game ini yang nantinya akan melawan satu sama lain. Pada bagian kiri terdapat Arthur, Sadie, John, dan Charles dan bagian sebelah kanan terdapat Dutch, Micah, Bill, dan Javier.
Jika kamu sudah menamatkan game ini kamu langsung mengerti arti dari gambar tersebut, dimana pada masa akhir game ini akan dihadapkan dengan perang saudara yang terjadi di Van Der Linde gang. Hal ini cukup menarik mengingat Rockstar menempatkan sebuah major spoiler pada Steelcase Red Dead Redemption 2 yang sayangnya kita sendiri mungkin tidak akan menyadari gambar yang tertera pada steelcase ini.