Square Enix telah merilis gameplay trailer terbaru untuk game Nier Replicant yang menunjukkan lebih dari sembilan menit mekanis gameplay terbaru dari game tersebut. Trailer terbaru dari Nier Replicant tersebut berlokasi di the Barren Temple, sebuah kuil kuno yang sebelumnya tertutup oleh badai pasir. Di dalam video tersebut, kalian bisa melihat sang protagonist menyelesaikan berbagai puzzle kuno, mengalahkan Shades, dan menghadapi sebuah makhluk misterius berbentuk kubus. Simak video gameplay trailer terbaru tersebut di bawah ini:
Nier Replicant ver.1.22474487139… merupakan sebuah game remake dari game Nier original yang dirilis pada tahun 2010 yang lalu untuk platform konsol PlayStation 3, Xbox 360 yang juga dipublikasikan oleh Square Enix. Sumber dari Famitsu mengatakan bahwa Nier Replicant ver.1.22474487139… akan menjadi semacam remake untuk game Nier original dengan menambahkan berbagai konten baru yang sebelumnya tidak ada di dalam game originalnya.
YokoTaro selaku sutradara dari game ini mengatakan bahwa dirinya beserta tim telah bekerjasama untuk mengubah beberapa aspek gameplay mereka untuk menyesuaikan dengan para fans yang baru mengenal dunia Nier melalui game Nier: Automata yang dirilis pada tahun 2017 yang lalu. Mereka juga bekerja sama dengan staff dari PlatinumGames untuk memaksimalkan aspek gameplay tersebut.
Selain itu, mereka juga ingin menampilkan visual baru yang lebih fresh dan rapi untuk para fans. Mereka juga merekam ulang beberapa adegan di dalam game dengan Voice Actor dari game originalnya seperti Laura Bailey dan Liam O’Brien.
Nier Replicant ver.1.22474487139… akan dirilis untuk platform PlayStation 4, Xbox One X/S dan juga PC melalui platform Steam pada tanggal 23 April 2021 mendatang. Belum diketahui apakah nantinya game ini juga akan tersedia untuk platform Next-gen seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X/S atau platform PC lainnya seperti Epic Game Store.
Apakah kalian tertarik dengan video gameplay trailer terbaru dari Nier Replicant ver.1.22474487139… ? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar ya. Cek juga berita tentang video game lainnya dari Lepas Jenuh di sini.