Ubisoft mengumumkan game Prince of Persia: The Sands of Time Remake dalam acara virtual Ubisoft Forward yang diselenggarakan pada dini hari tadi, pengumuman ini disampaikan bersama dengan sebuah trailer perdana dari game tersebut. Prince of Persia: The Sands of Time pertama kali dirilis oleh Ubisoft pada tahun 2003 yang lalu untuk platform Playstation 2, Gamecube, Xbox, PC dan juga Gameboy Advance, dan kini para fans tidak perlu menunggu lama untuk versi remakenya yang akan mulai tersedia pada tanggal 21 Januari 2021 mendatang.
Simak trailer perdana dari Prince of Persia: The Sands of Time Remake di bawah ini:
Prince of Persia: The Sands of Time mendapat sambutan yang cukup baik pada saat dirilis pertama kali pada tahun 2003 lalu, hingga tahun 2014 penjualan game ini telah mencapai 14 juta unit. Prince of Persia: The Sands of Time sendirinya juga merupakan reboot dari game Prince of Persia yang diciptakan oleh Jordan Mechner pada tahun 1989 yang di rilis untuk platform Apple II oleh Broderbund. Sampai saat ini, Prince of Persia original dianggap sebagai salah satu game terbaik di era tersebut.
Kesuksesan Prince of Persia: The Sands of Time pada tahun 2003 membuat Ubisoft langsung mengembangkan franchise tersebut dengan merilis sequel yang berjudul Prince of Persia: Warrior Within untuk platform Playstation 2, Xbox dan juga PC pada tahun 2004. Sequel terakhir dari franchise Prince of Persia adalah Prince of Persia: The Forgotten Sands yang dirilis pada tahun 2010 untuk platform Playstation 3, Xbox 360 dan PC. Ubisoft juga merilis sebuah spin off yang diberi judul Prince of Persia pada tahun 2008 dengan art style yang cukup berbeda dan juga cerita yang tidak berhubungan sama sekali dengan cerita dari serial Prince of Persia sebelumnya. Sayangnya, spin-off tersebut dinilai kurang sukses sehingga Ubisoft enggan merilis sequelnya.
Prince of Persia : The Sands of Time Remake akan dirilis pada tanggal 21 Januari 2021 untuk platform Playstation 4, Xbox One, PC dan konsol next-gen Playstation 5 dan Xbox Series X juga Xbox Series S. Apa game Prince of Persia favoritmu? Silahkan tulis di kolom komentar ya, dan share juga ke teman-teman mu sesama fans Prince of Persia.
Discussion about this post