Acara TV Marvel berjudul Hawkeye yang akan tayang di Disney+ dikabarkan akan memperkenalkan Maya Lopez, alias Echo ke Marvel Cinematic Universe, karakter yang erat hubungannya dengan Daredevil. Clint Barton yang diperankan Jeremy Renner akhirnya akan memiliki acara TVnya sendiri dan menjadi karakter utama di proyek film MCU, hampir satu dekade setelah karakter ini pertama kali diperkenalkan. Hawkeye akan menjadi kesempatan Marvel Studios untuk menjelajahi semua aspek kehidupan Barton, seperti latar belakang, alasannya menjadi Ronin di Avengers: Endgame dan tidak lupa juga memperkenalkan kehidupan baru Clint Barton di MCU Phase 4, salah satunya dengan adanya Echo dan Kate Bishop.
Semua hal ini dimungkinkan terjadi berkat Disney+ yang memberi MCU tempat untuk membuat film atau acara TV ber-episode dengan durasi yang cukup panjang. Marvel Studios akan menggunakan masing-masing acara ini tidak hanya mendukung karakter yang ada atau menyoroti karakter-karakter baru, tetapi masing-masing juga akan menampilkan berbagai macam karakter dari komik Marvel. Pengumuman pemeran-pemeran yang akan hadir di Hawkeye baru-baru ini memberikan konfirmasi bahwa ini akan berlanjut dengan Florence Pugh kembali sebagai Yelena Belova dari Black Widow, tetapi karakter komik lain seperti Swordsman dan Clown juga terungkap.
Swordsman akan dimainkan oleh Tony Dalton dan Fra Fee akan berperan sebagai Clown. Selain itu, Vera Farmiga berperan sebagai ibu Kate Bishop, Eleanor, dan Zahn McClarnon akan memerankan ayah Echo, William. Aktris lain yang akan bergabung di Hawkeye, yaitu Alaqua Cox sebagai Maya Lopez alias Echo. Karakter tuna rungu yang merupakan penduduk asli Amerika ini memiliki ikatan yang kuat dengan Clint Barton di komik, saat dia mengambil mantel Ronin setelahnya. Tapi, Maya juga memiliki koneksi yang sangat mendalam dengan Daredevil. Karakter ini diperkenalkan di komik Daredevil #9 pada tahun 1999 dan dibesarkan oleh musuh bebuyutan Daredevil, Kingpin, setelah dia membunuh ayahnya. Wilson Fisk kemudian melatih Echo untuk menjadi pembunuh yang mematikan dan mengirimnya untuk memburu Daredevil.
Baca juga: Hailee Steinfeld akan Perankan Kate Bishop di Film Hawkeye Disney+
Masuknya Echo di Hawkeye telah dikabarkan beberapa waktu lalu, tetapi bagaimana dia menjadi faktor penting dalam serial ini akan menjadi topik yang lebih besar sekarang setelah castingnya dikonfirmasi. Echo belum pernah muncul dalam film live-action sebelumnya, karena film Daredevil yang diperankan oleh Ben Affleck tidak memperkenalkan karakter ini. Kita masih harus melihat bagaimana Marvel Studios membentuk karakter Echo ke MCU di Hawkeye. Adanya karakter Echo ini bisa menjadi jembatan potensial bagi MCU untuk menuju Daredevil atau Kingpin dalam waktu dekat. Kita tunggu saja!