Dalam acara DCFanDome hari minggu kemarin, Dwayne Johnson alias The Rock menampilkan teaser sekaligus detail awal dari projek DC terbarunya yaitu Black Adam. Black Adam merupakan seorang anti-hero yang dipenjara oleh kerjaan Khandaq karena telah menyebabkan kekacauan. Setelah 5000 tahun dipenjara, kini Black Adam berhasil bebas dan sepertinya akan kembali berusaha untuk menguasai Khandaq. Justice Society of America lalu mengutus empat anggotanya untuk menghentikan usaha Black Adam tersebut. Berikut ini, kami sudah mengumpulkan beberapa informasi mengenai empat superhero anggota Justice Society of America yang akan dihadapi oleh Black Adam.
Tapi sebelum itu, silahkan cek teaser trailer perdana dari Black Adam di bawah ini:
Doctor Fate
Doctor Fate adalah seorang penyihir yang mendapat kekuatannya dari Nabu, seorang dewa mesir yang sangat bijak setelah Kent Nelson dan ayahnya tidak sengaja membuka makam dari dewa tersebut. Dengan helm dan jubah dari Nabu, Doctor Fate dapat menggunakan berbagai jenis sihir termasuk teleportasi, telepati, telekinesis hingga mengendalikan waktu. Doctor Fate merupakan pendiri Justice Society of America, grup superhero yang berusaha menegakkan keadilan dengan melawan ancaman dari seluruh dunia, dan Black Adam yang baru saja bebas merupakan ancaman terbaru yang harus mereka selesaikan.
Hawkman
Hawkman merupakan seorang penegak hukum reinkarnasi dari pangeran mesir kuno bernama Khufu. Menggunakan kostum berbentuk elang yang terbuat dari logam bernama Ninth metal, logam tersebut mampu menentang daya gravitasi dan membuat penggunanya bisa terbang seperti burung elang. Hawkman juga ahli dalam menggunakan berbagai senjata tajam seperti pedang, tombak, dan juga morning star.
Cyclone
Cyclone merupakan cucu perempuan langsung dari superhero yang bernama Red Tornado, dan sama seperti kakeknya, Cyclone juga memiliki kemampuan untuk mengendalikan angin hingga menciptakan badai. Selain mengendalikan angin, Cyclone juga mampu mengendalikan gelombang suara dan bisa memanfaat gelombang suara tersebut untuk menyerang lawannya. Cyclone juga memiliki kepintaran level jenius yang membuat dia ditunjuk menjadi penjaga markas utama Justice Society of America.
Atom Smasher
Atom Smasher memilki kekuatan untuk membesarkan tubuh dan juga kekuatannya hingga mencapai 80 meter lebih. Kekuatan metahuman miliknya ini berasal dari kakeknya yang bernama Cyclotron. Atom Smasher bisa memiliki kekuatan yang hampir sebanding dengan Superman jika sudah menggunakan kekuatannya secara maksimal. Sebagai anggota termuda dari Justice Society of America, Atom Smasher masih sering menyelesaikan misi dengan cara serampangan dan hampir beberapa kali melukai warga sipil karena tidak memperhatikan keadaan sekitar disaat dia sedang dalam bentuk raksasa.
Aksi The Rock sebagai Black Adam melawan Justice Society of America baru bisa kita saksikan pada tahun 2021 mendatang. Terdengar juga rumor bahwa nantinya Superman juga akan muncul di film ini. Bagaimana pendapatmu tentang penampilan The Rock sebagai Black Adam? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar ya, dan share juga ke teman-temanmu sesama fans DC.
Discussion about this post